Sebenernya gak pas juga klo aku bilang ‘ala Vina’.
Karena bukan aku yang 'menciptakan' resep ini.
Jujur, aku cuma nyontek dari majalah.
Tapi berhubung saat masak aku ngbentuk kroket-nya secara suka-suka
-alias klo pas bisa dibikin lonjong ya lonjong
dan klo susah dibikin lonjong ya dibentuk aja jadi bulat-
akhirnya aku namain aja: ‘Kroket Ayam Keju ala Vina’ ...
Btw, aku bikin kroket ini berdua ama Kayla.
Kebetulan dia lagi liburan sekolah, jadi aku kasih aja kegiatan yang cukup fun
daripada seharian dia sibuk ng-games di depan laptop ...
Croquette ala Vina!
Bahan kulit :
500 gram kentang
1 ½ sendok makan mentega
1 ½ sendok makan susu bubuk
1 sendok teh garam
¾ sendok teh merica bubuk
½ sendok teh pala bubuk
1 kuning telur
Minyak buat menggoreng
Bahan isi :
1 ½ sendok makan margarin untuk menumis
½ buah bawang bombay, dicincang halus
1 ½ sendok makan tepung terigu
200 ml susu cair
100 gram ayam, dipotong kotak, tumis asal berubah warna
50 gram jamur kancing, diiris halus
¼ sendok teh garam
½ sendok teh merica bubuk
50 gram keju cheddar parut
Bahan pelapis : 2 butir telur, dikocok lepas
50 gram tepung panir kasar
Cara bikinnya:
- Bahan isi: tumis bawang bombay sampai harum. Tambahin tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
- Masukkin ayam, jamur kancing, garam, merica bubuk dan keju cheddar parut. Aduk rata. Sisihkan.
- Adonan kulit: Haluskan kentang. Tambahin mentega, susu bubuk, garam, merica bubuk, pala bubuk dan kuning telur. Aduk rata.
- Ambil adonan kulit. Pipihkan di plastik. Beri isi. Bentuk sesuai selera. Celup ke telur. Gulingkan di tepung panir kasar. Lakukan pelapisan sekali lagi.
- Goreng dalam minyak yang udah dipanasin dengan api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
Tips:
1. di bagian ‘Bahan kulit’ itu kan ada ‘kuning telur’. Nah, biar putih telurnya gak kebuang sia-sia, bisa ditambahin ke kocokan telur di adonan ‘bahan pelapis’
2. Punya roti tawar sisa? Bisa dipake sebagai tepung panir, tuh! Caranya adalah roti tawar diparut pake parutan keju. Hasilnya? Voila, u have bread crumbs in one easy step!
No comments:
Post a Comment